Medion dirintis pada tahun 1969 oleh mahasiswa ITB, Jonas Jahja. Awalnya Medion memproduksi obat ayam Sulfamix. Kemudian berkembang memproduksi vaksin dan alat peternakan. Semulan produknya dijual di Bandung dan kota-kota di Jawa Barat kemudian merambah ke luar pulau, hingga ke seluruh indonesia, serta beberapa negara di Asia dan Afrika.